Sabtu, 31 Maret 2012 | By: riska kaka

farmakologi obat antihistamin

A.PENGERTIAN
Antihistamin adalah zat-zat yang dapat mengurangi atau menghalangi efek histamin terhadap tubuh dengan jalan memblok reseptor –histamin (penghambatan saingan). Pada awalnya hanya dikenal satu tipe antihistaminikum, tetapi setelah ditemukannya jenis reseptor khusus pada tahun 1972, yang disebut reseptor-H2,maka secara farmakologi reseptor histamin dapat dibagi dalam dua tipe , yaitu reseptor-H1 da reseptor-H2.
Berdasarkan penemuan ini, antihistamin juga dapat dibagi dalam dua kelompok, yakni antagonis reseptor-H1 (singkatnya disebut H1-blockers atau antihistaminika) dan antagonis reseptor H2 ( H2-blockers atau zat penghambat-asam

1.H1-blockers (antihistaminika klasik)
Mengantagonir histamin dengan jalan memblok reseptor-H1 di otot licin dari dinding pembuluh,bronchi dan saluran cerna,kandung kemih dan rahim. Begitu pula melawan efek histamine di kapiler dan ujung saraf (gatal, flare reaction). Efeknya adalah simtomatis, antihistmin tidak dapat menghindarkan timbulnya reaksi alergi
Dahulu antihistamin dibagi secara kimiawi dalam 7-8 kelompok, tetapi kini digunakan penggolongan dalam 2 kelompok atas dasar kerjanya terhadap SSP, yakni zat-zat generasi ke-1 dan ke-2.

a.Obat generasi ke-1: prometazin, oksomemazin, tripelennamin, (klor) feniramin, difenhidramin, klemastin (Tavegil), siproheptadin (periactin), azelastin (Allergodil), sinarizin, meklozin, hidroksizin, ketotifen (Zaditen), dan oksatomida (Tinset).
Obat-obat ini berkhasiat sedatif terhadap SSP dan kebanyakan memiliki efek antikolinergis

b.Obat generasi ke-2: astemizol, terfenadin, dan fexofenadin, akrivastin (Semprex), setirizin, loratidin, levokabastin (Livocab) dan emedastin (Emadin). Zat- zat ini bersifat khasiat antihistamin hidrofil dan sukar mencapai CCS (Cairan Cerebrospinal), maka pada dosis terapeutis tidak bekerja sedative. Keuntungan lainnya adalah plasma t⅟2-nya yang lebih panjang, sehingga dosisnya cukup dengan 1-2 kali sehari. Efek anti-alerginya selain berdasarkan, juga berkat dayanya menghambat sintesis mediator-radang, seperti prostaglandin, leukotrin dan kinin.

2.H2-blockers (Penghambat asma)
obat-obat ini menghambat secara efektif sekresi asam lambung yang meningkat akibat histamine, dengan jalan persaingan terhadap reseptor-H2 di lambung. Efeknya adalah berkurangnya hipersekresi asam klorida, juga mengurangi vasodilatasi dan tekanan darah menurun. Senyawa ini banyak digunakan pada terapi tukak lambug usus guna mengurangi sekresi HCl dan pepsin, juga sebagai zat pelindung tambahan pada terapi dengan kortikosteroida. Lagi pula sering kali bersama suatu zat stimulator motilitas lambung (cisaprida) pada penderita reflux.
Penghambat asam yang dewasa ini banyak digunakan adalah simetidin, ranitidine, famotidin, nizatidin dan roksatidin yang merupakan senyawa-senyawa heterosiklis dari histamin.
Minggu, 05 Februari 2012 | By: riska kaka

Segala sesuatu tentang antibiotik

Antibiotik termasuk jenis obat yang cukup sering diresepkan dalam pengobatan modern. Antibiotik adalah zat yang membunuh atau menghambat pertumbuhan bakteri.

Sebelum penemuan antibiotik yang pertama, penisilin, pada tahun 1928, jutaan orang di seluruh dunia tak terselamatkan jiwanya karena infeksi-infeksi yang saat ini mudah diobati.

Ketika influenza mewabah pada tahun 1918, diperkirakan 30 juta orang meninggal, lebih banyak daripada yang terbunuh pada Perang Dunia I.

Pencarian antibiotik telah dimulai sejak penghujung abad ke 18 seiring dengan meningkatnya pemahaman teori kuman penyakit, suatu teori yang berhubungan dengan bakteri dan mikroba yang menyebabkan penyakit.

Jumat, 20 Januari 2012 | By: riska kaka

obat Bellacid


Bellacid mengandung amoxycillin trihydrate. Amoxycillin digunakan untuk mengobati berbagai macam infeksi bakteri. Obat ini adalah golongan antibiotik jenis penisilin. Obat ini bekerja dengan menghentikan pertumbuhan bakteri.

Antibiotik ini hanya bekerja untuk infeksi bakteri dan tidak akan bekerja untuk infeksi virus, seperti virus flu. Penggunaan yang tidak perlu atau penyalahgunaan antibiotik apapun dapat menyebabkan efektivitasnya menurun.

Amoksisilin juga dapat digunakan dengan obat lain untuk mengobati lambung atau tukak usus yang disebabkan oleh H. pylori bakteri dan untuk mencegah kekambuhan ulkus. Obat ini hanya dapat diperoleh dengan resep dokter.
Kamis, 09 Juni 2011 | By: riska kaka

Tips obat jerawat tradisional

Jerawat adalah pori-pori kulit yang tersumbat dan menimbulkan kantung nanah yang meradang. Hingga tumbuh benjolan merah kecil-kecil di wajah atau benjolan besar-besar yang merata jika sudah sangat parah. Jerawat juga kadang tidak hanya timbul di wajah tapi juga bisa di bagian tubuh yang lain misal ; Kepala, perut, punggung, dada dll.
Jerawat bisa menjadi tanda pubertas dimana masa ketika seorang anak mengalami perubahan fisik, psikis, dan pematangan fungsi seksual. Tetapi apakah anda mau jika jerawat ini tidak kunjung sembuh bahkan semakin parah. Jika anda mengabaikan jerawat berarti anda memeliharanya dan setelah siap panen saya jamin wajah anda akan terus manyun seperti di bawah ini:
Tips Obat Jerawat
Penyebab jerawat pada umumnya karena wajah kotor kemudian stress, alergi, makan makanan yang mengandung lemak tinggi, bisa juga faktor keturunan, dan pubertas.
Rabu, 11 Mei 2011 | By: riska kaka

Khasiat buah pepaya

Pepaya termasuk buah yang sangat murah dan sangat bermanfaat bagi kesehatan. Yang paling sering didengar, pepaya sangat bagus untuk pencernaan dan mengandung banyak vitamin. Namun, masyarakat umumnya agak enggan mengonsumsinya dengan alasan yang tidak jelas.
Sebagian menyebut tidak tahan terhadap getahnya yang gatal, lainnya merasa repot dalam menyajikannya. Tetapi, kini banyak hotel berbintang yang menyediakan jus pepaya sebagai hidangan makan pagi, dan ternyata peminatnya juga cukup banyak.

Minggu, 01 Mei 2011 | By: riska kaka
The Perito Moreno Glacier (50 ° 29'S 73 ° 03'W) adalah sebuah gletser terletak di Los Glaciares Taman Nasional di barat selatan Provinsi Santa Cruz, Argentina. Ini adalah salah satu tempat wisata yang paling penting dalam Patagonia Argentina.
250 km ² formasi es, 30 km panjangnya, adalah salah satu dari 48 gletser diberi makan oleh Southern Patagonian Ice Field yang terletak dalam sistem Andes bersama dengan Chile. lapangan es ini cadangan ketiga terbesar di dunia air segar.

Fenomena Air Mancur Panas Bumi - Fly Geyser


Fly Geyser
Fenomena Air Mancur Panas Bumi, Nevada AS

sumber inspirasi wikipedia

Pemandangan ini nampak seperti bukan berada di bumi, bahkan seperti dari Planet Asing atau setidaknya pada sebuah film fiksi yang mahal...
Namun foto foto ini adalah sebuah Air Mancur Panas (Fly Geyser) yang banyak terdapat di planet bumi. ( Tepatnya di Nevada, AS ).
Dan disinilah letak kejutan lain! Secara efektif ini buatan manusia....